JAKARTA - Perdagangan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada Kamis (14/8/2008) pagi diperkirakan akan sedikit menguat. Namun, investor masih akan bersikap hati-hati, mengingat lantai indeks masih rawan longsor.
Penguatan menyusul reboundnya indeks saham pada perdagangan Rabu 14 Agustus kemarin dan diperkirakan akan berpotensi berlanjut. Sektor perbankan dan perkebunan akan membantu penguatan dari indeks ini.
Berikut analisa saham untuk hari ini :
Setelah melemah 141 poin, indeks mengalami teknikal rebound lima poin keposisi 2.063 dipicu sektor perkebunan akibat reboundnya harga CPO dan perbankan.
Indeks hari ini fokus pada rilis data GDP kuartal II yang diperkirakan 6,2-6,3 persen atau diatas estimasi pemerintah sebesar 6,1 persen.
Dari indikator makro ekonomi kecuali inflasi masih positif seperti pertumbuhan ekonomi, nilai tukar, suku bunga, harga minyak mentah ICP, lifting minyak, konsumsi BBM dan elpiji yang memberi sinyal kondisi fundamental masih bagus.
Indeks akan kembali menguat dikisaran 2.040-2.080 dengan pilihan saham: PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), PT Bakrie Sumatera Plantations Tbk (UNSP), PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI), PT Bank Danamon Tbk (BDMN) dan PT Bumi Resources Tbk (BUMI).
Tekanan jual sebagai akibat sentimen negatif terhadap saham sektor pertambangan menahan laju penguatan IHSG pada perdagangan kemarin.
Dengan demikian IHSG membutuhkan dorongan katalis positif yang diharapkan muncul dari diumumkannya data pertumbuhan domestik pada hari ini untuk dapat mendorong IHSG bergerak menguji resistensi 2.100.
Diperkirakan pada perdagangan hari ini, IHSG berpeluang gerak pada interval 2.050-2.100.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar