Jumat, 27 Juni 2008

Bursa Jepang Dibuka Melemah

Jakarta:Harga-harga saham di bursa Jepang dibuka turun tajam, pada perdagangan pagi ini (Jumat, 27/6),setelah saham-saham di bursa di Wall Street perdagangan sebelumnya terjungka akibat melonjaknya harga minyak.

Indeks Nikkei-225 merosot 217,06 poin atau 1,57 persen menjadi 13.605,26 pada menit-menit pertama perdagangan,

Sebelumnya Indeks Dow Jones Industrial Average merosot 358,41 poin (3,03 persen) menjadi 11.453,42, level terendah sejak September 2006.

Pasar melemah sejak aawl perdagangan setelah sebuah pialang menurunkan peringkat raksasa perbankan Citigroup serta proyeksi yang suam-suam dari perusahaan besar teknologi Oracle dan Research in Motion termasuk raksasa barang olah raga Nike.

Tidak ada komentar:

world market